Aku, Kamu, Kalian Oleh Diangga Cilna Agasta
D
Aku, Kamu, Kalian
© Diangga Cilna Agasta
Untukmu kekasih yang selalu menyebutku pecinta terbaik
Jika nanti aku datang dengan segenggam cinta yang manis, percayalah itu bukan untukmu.
Untukmu kekasih yang selalu menyebutku kopi pagimu
Jika nanti aku datang dengan segelas kopi pahit, percayalah itu bukan untukku.
Nuansa hati yang selalu hingar bingar dengan rayuanmu
Tapi aku bukan Dia, manis.