Puisi Perkembangbiakkan Oleh Topan Wahyudi
T
Puisi Perkembangbiakkan
© Topan Wahyudi
Kau berkembang biak dikepalaku.
Merusak seluruh isi otakku.
Meracuni pikiran, lalu tertusuk rindu.
Sampai tak terobati.
Kau berkembang biak dilubuk hatiku.
Menyentuh seluruh isi tubuhku.
Meracuni jantung, lalu berdegup kencang.
Sampai tak terkendali.
Kau berkembang biak dalam urat dan darahku.
Merusak seluruh sendi-sendiku.
Meracuni raga, lalu tertancap cinta.
Sampai tak teratasi.