Sesalkah ini Oleh anonym
a
Sesalkah ini
© anonym
Pengecut !!!
Ujarku dalam hati...
Karena aku berani mencintai tapi begitu takut akan kehilangan...
Dan sekarang musim makin susah untuk dieja,
Seperti rindu yang terkadang jenuh lantas diam" meraja...
Dan sepasang sepatu usang itu aku,
Yang tak lelah selalu mengejar bayangmu...
Sejenak tadi,
Selengkung senja mengingatkan akan senyumanmu...
Jika saja,
Seandainya,
Bila mungkin,
Masih bisakah,
Sudahlah! rindu ini masih terjaga untukmu...
Dan seribu alasan yang tak dapat aku aku berikan,
Mengapa padamu cinta harus kujatuhkan...